PT. Kaisar Motorindo Industri mulai effektif beroperasi pada bulan Juni 2003 dengan mengandalkan tiga tipe varian jenis bebek yang mempunyai kapasitas mesin 100cc yaitu Jasper X, Topaz R, Yupiter Z dan Krisopaz yang merupakan jenis sepeda motor dengan permintaan pasar terbesar. Penggunaan mesin dengan kapasitas yang sama adalah merupakan salah satu strategi dari KAISAR yang dimaksudkan untuk lebih memudahkan penyediaan suku cadangnya. Kapasitas produksi terpasang untuk saat ini adalah 150 unit/hari yang akan direncanakan pengembangan kapasitas tersebut sesuai dengan permintaan pasar untuk sepeda motor KAISAR.

   


Semua kekencangan mur dan baut diperiksa dengan menggunakan Torsimeter sehingga didapatkan kekencangan yang standar dan baku.

      
100% mesin sepeda motor KAISAR yang akan kami rakit di assembling line melewati pengujian dan pengawasan mutu yang sangat ketat.
   
Sedangkan untuk sepeda motor jenis tiga roda ( TRISEDA ) adalah merupakan varian baru yang baru diluncurkan pada awal tahun 2004. Dibandingkan dengan kompetitor, keunggulan tiga roda KAISAR adalah pada konstruksinya yang lebih kokoh, mesin dengan kapasitas 150CC, dan juga penggunaan sistem gardan yang memungkinkan Triseda untuk berjalan mundur.Kapasitas produksi terpasang sampai dengan saat ini adalah 80 unit/hari yang akan direncanakan pengembangan kapasitas tersebut sesuai dengan permintaan pasar untuk kendaraan jenis roda tiga KAISAR

Perakitan kami lakukan dengan tingkat ketelitian dan ketepatan yang tinggi didukung oleh SDM yang benar-benar menguasai di bidangnya masing-masing.
   


KAISAR Triseda dengan bak maupun tanpa bak terbuka yang siap untuk dikirimkan ke dealer-dealer